Nats: Filipi 2:8,
"Komitmen
diawali dari hati dan diakhiri dengan tindakan. Ada orang yang menginginkan
agar segala sesuatu sempurna sebelum bersedia untuk mengambil komitmen. Namun
komitmen harus diambil sebelum Anda berprestasi. Ini merupakan langkah awal.
Langkah berikutnya adalah tindakan.
Komitmen diuji dengan tindakan. Membicarakan komitmen adalah suatu hal, namun
melakukannya adalah hal yang berbeda. Satu-satunya ukuran sejati dari komitmen
adalah tindakan." Demikian kata motivator ulung, John C. Maxwell
Sederhananya
komitmen adalah keselarasan antara perkataan dan tindakan yang secara konsisten
dilakukan. Dalam surat Filipi 2:8 (TB), tertulis demikian, "Dan dalam keadaan sebagai manusia, Ia
telah merendahkan diri-Nya dan taat sampai mati, bahkan sampai mati di kayu
salib." Rasul Paulus menggambarkan komitmen Kristus dalam misi agung
penyelamatan umat manusia yang dimulai dari perjalanan panjang inkarnasi hingga
ke golgota. Suatu harga yang sangat mahal dari sebuah komitmen kasih. Dan
Kristus telah membuktikannya bagi kita.
Kristus
merupakan gambaran sempurna dari sosok yang memiliki komitmen ideal dalam
pelayanan dan kepemimpinan-Nya. Meskipun tujuan akhir dari pencapaian misinya
adalah "bukit kalvari", namun komitmen-Nya tidak pernah goyah.
Komitmen yang dibangun berlandaskan atas kasih kepada Bapa dan kepada manusia
berdosa, telah menjadi kekuatan yang membawa Kristus kepada kemuliaan dan
keagungan yang Tiada tara. Pada titik ini dasar dari suatu komitmen menjadi hal
utama yang menjadi faktor penentu kemampuan seseorang untuk terus tekun. Dasar
komitmen kristiani haruslah sama dengan Kristus, yaitu kasih. Kasih kepada
Allah dan sesama.
Sejarah
telah mencatat bahwa Komitmen-Nya telah menjadikan Kristus sebagai Pribagi
agung yang menginspirasi dan mengubah peradaban umat manusia sepanjang zaman.
Semoga teladan-Nya mampu memberikan dorongan positif bagi kita untuk
menjalankan komitmen kita dalam segala hal. Aminn!
"Tak ada yang lebih mudah dari pada
mengucapkan kata-kata. Tak ada yang lebih sulit dari pada menjalankan perkataan
kita setiap hari." (Arthur Gordon).
Salam...
Yb.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar